Lakukan Uji Coba Saat Menggunakan Jasa Buat Website Jakarta
Creata
December 5, 2019
Jasa buat website Jakarta kini semakin banyak bahkan sudah menjamur hampir di seluruh penjuru kota. Munculnya para penyedia jasa pembuatan website ini dikarenakan bisnis online yang semakin banyak. Pelaku bisnis online menyadari bahwa dengan adanya website bisnis, perkembangan usaha mereka akan semakin meningkat. Banyaknya fitur-fitur dan pengaturan website membuat pekerjaan bisnis online semakin mudah dikelola.
Selain itu, fitur pada website ini juga diharapkan mampu mempermudah Analisa data bagi pemilik bisnis dan mempermudah pengguna website atau pelanggan dalam bertransaksi. Oleh karena itu, jasa pembuatan website yang terpercaya dan berkualitas sangat dibutuhkan para pelaku bisnis. Penyedia jasa website terus melakukan perbaikan serta peningkatan skill untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan klien pemilik bisnis.
Uji Coba Jasa Buat Website Jakarta
Ketika memesan layanan dari jasa pembuatan website, pemilik bisnis harus benar-benar jeli tentang rincian harga dan fasilitas yang didapat. Hal ini bisa dilakukan untuk menghindari mis komunikasi antara penyedia jasa dengan klien atau pemilik bisnis. Setiap penyedia jasa menawarkan harga dan fitur yang berbeda-beda, itulah mengapa klien harus menanyakan rincian harga dan fitur nya. Harga pembuatan website itu sendiri biasanya dipengaruhi oleh kapasitas server hosting, domain, maintenance CMS, SEO dan penambahan fitur atau konten lainnya.
Sebagai langkah terakhir untuk memastikan pembuatan website oleh penyedia jasa buat website Jakarta benar-benar berkualitas dan sesuai dengan permintaan, lakukanlah uji coba atau tes pada website tersebut. berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan saat proses uji coba hasil website, antara lain:
1. Pastikan Semua Fitur pada Website Bekerja dengan Baik
Sebagai klien yang cerdas, pastikan semua fitur atau fasilitas yang dijanjikan penyedia jasa pembuatan website dapat bekerja dengan semestinya. Selain itu, cobalah untuk klik setiap link dan pastikan tidak ada kesalahan atau kekeliruan. Perhatikan pula dengan cermat tombol-tombol navigasi yang ada pada website apakah sudah sesuai dengan fungsinya masing-masing.
2. Uji Kecepatan Loading Data
Semua pengguna internet pasti tidak suka dengan kecepatan internet yang lelet, begitu juga dengan pelanggan toko online atau website Anda. Kecepatan loading data memang sangat berpengaruh pada perkembangan bisnis online yang dijalankan. Jangan sampai pelanggan menunggu lama dan bosan atau sampai meninggalkan website. Jika proses loading nya lama, segera hubungi penyedia jasa buat website Jakarta dan cari tahu penyebabnya serta lakukan sesuatu untuk menambah kecepatan.
3. Uji Tampilan Responsive Website
Website yang berkualitas pasti sudah dilengkapi dengan tampilan yang responsive sehingga bisa menyesuaikan tampilannya pada berbagai device. Hal ini diperlukan karena banyak pelanggan yang lebih suka bermain gadget/smartphone daripada membuka website dari komputer/laptop.
Nah, untuk membantu Anda mencari jasa buat website Jakarta, Creata menyediakan jasa untuk klien bisnis company profile, e-commerce maupun bisnis lainnya. Website bisnis tersebut bisa digunakan untuk berbagai kepentingan bisnis antara lain tour & travel, korporasi, pendidikan, finance, pariwisata, konsultan, property, teknologi, start up, event tertentu, hotel & resort, café & resto dan lain sebagainya.
Creata menawarkan harga yang cukup murah dengan berbagai kelebihan yang didapatkan seperti desain tampilan yang responsive dan progressive web app. Kemudahan dalam customized dan advanced CMS yang canggih juga akan sangat dibutuhkan dalam maintenance website itu sendiri. Creata memastikan tidak ada biaya tersembunyi atau no hidden fee karena biaya paket sudah termasuk pembelian server hosting. Selain itu, website buatan Creata juga SEO friendly sehingga akan memastikan bisnis Anda terus berkembang.
Bagikan Artikel Ini..

Web perusahaan menjadi gerbang utama bagi pelanggan untuk mengenal dan berinteraksi dengan bisnis Anda. Website yang dirancang dengan baik dapat meningkatkan kredibilitas, menjangkau pelanggan baru, dan meningkatkan penjualan. Namun, banyak perusahaan membuat kesalahan fatal dalam web mereka yang dapat menghambat kesuksesan. Kesalahan-kesalahan ini dapat membuat pengunjung frustasi, merusak reputasi perusahaan, dan menghambat pertumbuhan bisnis. Pada artikel ini akan membahas sederet kesalahan fatal dalam web perusahaan yang harus dihindari beserta tips untuk menghindarinya. Dengan memahami dan menghindari kesalahan-kesalahan ini, Anda dapat memastikan web perusahaan memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung dan membantu mencapai tujuan bisnis.  Baca juga: Ketahui Pentingnya Memiliki Web Perusahaan di Era Digital

Anda yang ingin mulai memasarkan bisnis perlu mengetahui SEM artinya apa dan apa saja pengaruhnya di era digital seperti sekarang. Sebenarnya, SEM artinya apa? Untuk mengetahui SEM secara lengkap, dari SEM artinya apa, apa saja format SEM, hingga pengaruhnya di era digital, simak artikel ini selengkapnya.