Di era serba digital seperti sekarang, istilah digital marketing sudah tidak asing lagi, terutama bagi para kalangan pebisnis. Mungkin Anda pun pernah melihat suatu brand atau perusahaan yang melakukan digital campaign atau kampanye online melalui media sosial dan website. Hal seperti ini disebut sebagai digital marketing. Hampir semua perusahaan di dunia sekarang menggunakan strategi tersebut. Alasannya karena lebih mudah, lebih cepat, dan lebih luas dalam menjangkau konsumen.
Lalu, apa sih yang dimaksud dengan digital marketing? Apa tujuan digital marketing untuk bisnis di masa sekarang? Kemudian, apa sajakah jenis-jenisnya? Bagi Anda para pemilik bisnis yang ingin mendigitalkan bisnisnya, simak artikel ini selengkapnya karena akan mengupas tuntas mengenai digital marketing, dari pengertiannya, jenisnya, hingga tujuan digital marketing.
sumber: exabytes.co.id
Menurut para ahli, yaitu Coviello, Milley, dan Marcolin, digital marketing adalah penggunaan internet dan teknologi interaktif lainnya untuk membuat, serta menghubungkan dialog antara sebuah perusahaan dengan konsumennya yang sudah teridentifikasi. Secara umum, digital marketing adalah cara pemasaran menggunakan perangkat elektronik berbasis internet dengan berbagai taktik pemasaran dan media digital, di mana Anda bisa berkomunikasi dengan calon konsumen secara online untuk menjangkau pasar yang lebih luas.
Selain mengetahui pengertiannya, untuk mengetahui lebih lanjut, Anda bisa memahami tujuan digital marketing, jenis-jenisnya, manfaat, dan langkah yang perlu dilakukan oleh pebisnis berikut ini.
Pada umumnya, terdapat beberapa tujuan digital marketing sesuai sasarannya, yaitu sebagai berikut.
Setelah mengetahui tujuan digital marketing, Anda pun perlu mengetahui beberapa jenisnya, yakni sebagai berikut.
Push digital marketing mengacu pada beberapa cara dalam mempromosikan jasa atau produk tanpa adanya persetujuan awal dari calon konsumen. Beberapa strategi marketing yang masuk jenis ini adalah pembuatan website, beriklan di banyak website, pengiriman email marketing ke konsumen, dan pengiriman SMS berisi promosi ke nomor ponsel orang-orang.
Tak seperti push digital marketing, di mana calon konsumen pasif atau hanya sebagai penerima, pull digital marketing mengacu pada keaktifan calon konsumen dalam mencari informasi mengenai jasa atau produk yang sedang mereka butuhkan. Biasanya, para konsumen mencarinya melalui website atau akun media sosial yang menyediakan informasi yang dicari.
Terdapat beberapa manfaat digital marketing yang perlu Anda ketahui sebagai pebisnis, yaitu sebagai berikut.
Setelah mengetahui tujuan digital marketing, berbagai jenis dan manfaatnya, mungkin sekarang Anda bertanya-tanya, “Lalu, langkah apa yang perlu dilakukan untuk memulai digital marketing?”. Ada beberapa langkah yang perlu Anda ketahui untuk memulai digital marketing.
Jika setelah membaca artikel ini Anda semakin tertarik dengan digital marketing, namun bingung untuk melakukan langkah-langkah di atas, Anda bisa langsung menghubungi Creata. Sebagai digital agency terpercaya di Indonesia, Creata menawarkan layanan lengkap kepada pebisnis yang ingin mendigitalkan bisnisnya. Mulai dari adanya layanan pembuatan berbagai jenis website (company profile dan toko online), desain website yang bisa pesan custom sesuai keinginan, maintenance website agar website selalu aktif dan anti lemot, maintenance social media agar akun media sosial Anda selalu aktif, hingga layanan digital marketing (SEO, SEM, dan social media ads). Lengkap banget, kan?
Anda pun bisa berkonsultasi terlebih dahulu kepada Creata mengenai kebutuhan dan goals bisnis agar Creata bisa menentukan layanan apa yang tepat. Selain menyesuaikan layanan, Creata pun bisa menyesuaikan dengan budget yang Anda miliki dan menjamin no hidden fee! Wow! Tunggu apalagi, jangan sampai kalah dari kompetitor, langsung konsultasikan kebutuhan bisnis Anda bersama
Creata!
All Rights Reserved | Creata.id